Skip to content
Apple

Tinjauan Pelaporan Keuangan Apple

Apple Inc. (Apple) bergerak di bidang desain, manufaktur serta pemasaran atas mobile communication and media devices, personal computers, serta portable digital music players. Produk serta layanan perusahaan ini meliputi di antaranya iPhone, iPad, Mac, iPod, sistem operasi iOS dan Mac OS X, iCloud, serta jajaran aksesoris berikut layanan dukungan lain yang ditawarkan. Secara mendunia Apple memperdagangkan produknya melalui took daring (online stores), toko ritel (retail stores), tenaga penjualan langsung (direct sales force), grosir oleh pihak ketiga serta jajaran resellers. Apple bermarkas di Cupertino, Caifornia.

Apple didirikan oleh Steve Jobs, Steve Wozniak, dan Ronald Wayne pada 1 April 1976, untuk mengembangkan dan menjual personal computer. Secara resmi lantas didirikan sebagai korporasi dengan nama Apple Computer, Inc. pada 3 Januari 1977. Hingga pada akhirnya kemudian tanggal 9 Januari 2007 diubah kembali menjadi Apple, Inc. sebagai refleksi atas pergantian fokus bisnis ini kepada produk elektronik konsumsi secara lebih umum.

Apple adalah perusahaan teknologi informasi terbesar di dunia dari sisi pendapatan, perusahaan teknologi terbesar di dunia jika diukur dari total aset[1], serta perusahaan terbesar kedua di dunia dalam bidang manufaktur telepon seluler[2]. Pada November 2014, tidak hanya menyandang status sebagai perusahaan terbesar yang diperdagangkan di bursa secara global berdasarkan kapitalisasi pasar, Apple menjadi perusahaan US pertama dengan nilai lebih dari US$ 700 milyar[3].

Kerangka Konseptual dalam Pelaporan Keuangan: Sebuah Telaah Komparatif

Tertanggal September 2010, Financial Accounting Standards Board (FASB) yang berkedudukan di US menerbitkan dokumen berjudul Statement of Financial Accounting Concepts (SFAC) No. 8. Dokumen ini merupakan Kerangka Konseptual dalam Pelaporan Keuangan yang kelak akan menjadi dasar dalam pengembangan standar akuntansi yang selama ini digawangi oleh FASB, yakni Generally Accepted Accounting Principles (GAAP).